Bisolvon extra sirup rasa menthol pappermint mengandung Bromhexine HCL dan Guaifenesin. Bromhexine bekerja mengencerkan dahak, sedangkan Guaiaphenesine bekerja meningkatkan aliran di sepanjang saluran pernapasan, sehingga efektif meredakan batuk berdahak dan mempermudah pengeluaran dahak pada saat batuk.
Indikasi Obat
Bisolvon Extra Sirup digunakan sebagai sekretolitik (mukolitik) dan ekspektoran
untuk meredakan batuk berdahak dan mempermudah pengeluaran dahak.
Dosis Obat dan Aturan Pakai
PERHATIAN : Pastikan dosis yang Anda gunakan sesuai dengan
intruksi dokter dengan mempertimbangkan keparahan penyakit, usia, berat
badan, dsb. Dosis yang tertera disini adalah dosis umum.
Dewasa dan Anak diatas 12 tahun:10 ml (sendok takar 5 ml), diberikan 3 kali perhari.
Anak 6-12 tahun: 5 ml (1 sendok takar 5 ml), diberikan 3 kali per hari.
Anak 2-6 tahun: 2.5 ml (setengah sendok takar 5 ml), diberikan 3 kali per hari.
Aturan Pakai :
Gunakanlah obat ini setelah atau bersamaan dengan makan.
Selalu ikuti anjuran dokter atau petunjuk penggunan yang tertera pada kemasan sebelum mulai mengonsumsinya.
Kontra Indikasi dan Peringatan
Sebelum dan selama menggunakan obat ini, harap perhatikan hal-hal dibawah ini :
Penderita yang hipersensitif terhadap Bromhexine HCl atau komponen lain dalam formula.
Peringatan :
Hindari penggunaan Bisolvon pada tiga bulan pertama kehamilan dan pada
saat menyusui.
Kategori kehamilan :
Kategori C: Mungkin berisiko.
Obat digunakan dengan hati-hati apabila besarnya manfaat yang diperoleh
melebihi besarnya risiko terhadap janin. Penelitian pada hewan uji
menunjukkan risiko terhadap janin dan belum terdapat penelitian langsung
terhadap wanita hamil.
Efek Samping
Bisolvon Extra umumnya ditoleransi baik oleh tubuh. Namun demikian, ada efek samping yang perlu diperhatikan.
Efek samping Bisolvon Extra meliputi :
Gangguan GI ringan. Reaksi alergi, terutama ruam kulit. Peningkatan kadar transaminase, sakit kepala dan vertigo.
Adverse Drug Event (ADE)
Penggunaan
dosis tinggi melebihi anjuran dapat menyebabkan overdosis. Jika terjadi
reaksi berlebihan segera konsultasikan kepada dokter.
Interaksi Obat
Hati-hati saat menggunakan Bisolvon Extra dengan obat lain. Interaksi dapat terjadi antara Bisolvon Extra dengan obat-obat berikut :
Jika digunakan bersamaan dengan antibiotik, seperti ampicilin, erythromycin, amoxilin, cefuroxime, doxycline, kandungan bromhexine dalam Bisolvon Extra dapat meningkatkan risiko terjadinya efek samping obat antibiotik.
Pengawasan Klinis
Sebelum dan selama menggunakan obat ini, harap perhatikan hal-hal dibawah ini :
Sampaikan pada dokter atau apoteker Anda jika pernah mengalami reaksi alergi saat mengonsumsi obat.
Hati-hati penggunaan obat ini pada penderita gangguan ginjal.
Hentikan penggunaan dan kunjungi dokter Anda jika terjadi tanda-tanda alergi.
Penggunaan pada ibu hamil sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu pada dokter.
Penggunaan pada Ibu hamil dan Ibu menyusui
Penggunaan pada Ibu hamil :
Kategori C untuk Bisolvon Extra: Studi
pada binatang percobaan memperlihatkan adanya efek samping terhadap
janin, tetapi belum ada studi terkontrol pada ibu hamil.
Obat ini hanya boleh digunakan jika besarnya manfaat yang diharapkan melebihi besarnya risiko terhadap janin.
Penggunaan pada Ibu menyusui :
Kandungan dalam Bisolvon belum diketahui dapat terserap ke dalam ASI
atau tidak. Bila Anda sedang menyusui, jangan menggunakan obat ini tanpa
berkonsultasi dulu dengan dokter.