Please wait...
Cravox adalah antibiotik yang memiliki kandungan zat aktif Levofloxacin 500mg. Obat ini digunakan untuk mengatasi penyakit sinusitis maksilari akut, bronkitis kronik eksaserbasi akut, pneumonia, infeksi kulit dan jaringan kulit, infeksi saluran kemih terkomplikasi dan tidak terkomplikasi, pielonefritis akut.
PERHATIAN: PENGGUNAAN OBAT INI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. DOSIS: Dewasa Eksaserbasi akut dari bronkitis kronik 1x sehari 500mg selama 7 hari. Pneumonia yang di dapat dari masyarakat 1x sehari 500mg selama 7-14 hari. infeksi kulit dan struktur kulit tidak teromplikasi 1x sehari 500mg selama 7-14 hari. ISK terkomplikasi pelonefritis akut 1x sehari 250mg selama 10 hari. ATURAN PAKAI: Diminum sebelum atau sesudah makan. PERHATIAN: HARUS DENGAN RESEP DOKTER. Pasien dengan gangguan fungsi ginjal, anak atau remaja <18 tahun, wanita hamil dan menyusui. EFEK SAMPING: Penggunaan obat memiliki efek samping yang berbeda pada tiap individu. Jika terjadi efek samping yang tidak diinginkan, segera konsultasikan kepada tenaga medis. Berikut efek samping yang mungkin terjadi seperti mual, diare,rasa gatal, nyeri perut, sakit kepala, insomnia. KONTR AINDIKASI: Hipersensitif terhadap levofloxacin atau golongan kuinolon. GOLONGAN PRODUK. Obat Keras (Merah) KEMASAN. Catch cover 1 strip @ 10 Tablet salut selaput
Levofloxacin