Mohon tunggu...
Dalam satu porsi tiram matang seberat 3,5 ons, anda mendapatkan 7 gram protein (mengandung kesembilan asam amino esensial), 3 gram lemak, dan banyak nutrisi penting untuk kehamilan, termasuk:
Anda mungkin pernah mendengar bahwa kelompok-kelompok termasuk American College of Obstetricians and Gynecologists (ACOG) dan Food & Drug Administration (FDA) merekomendasikan untuk mengonsumsi hidangan laut rendah merkuri selama kehamilan untuk mendukung perkembangan otak bayi anda. Tetapi bagaimana dengan tiram?
Keamanan dari mengonsumsi tiram selama kehamilan bervariasi, tergantung pada apakah tiram tersebut mentah, diasap atau matang. Pelajari manfaat dari mengonsumsi tiram selama kehamilan dan bagaimana mengolah tiram dengan aman di rumah.
Apakah aman untuk mengonsumsi tiram mentah atau tiram asap selama kehamilan?
Tidak, tidak aman untuk mengonsumsi tiram mentah atau jenis hidangan laut lainnya yang tidak matang sempurna selama kehamilan. Karena beberapa metode pengasapan tidak memasak ikan atau kerang hingga suhu yang tepat, anda juga sebaiknya menghindari tiram asap.
Tiram makan dengan cara menarik air disekitarnya, yang dapat terkontaminasi virus dan bakteri yang menyebabkan penyakit bawaan makanan. Terlebih, tidak ada cara untuk memastikan bahwa tiram sudah terkontaminasi hanya dengan melihatnya.
Selama kehamilan, sistem imun anda ditekan dan sangat rentan terhadap semua jenis virus dan bakteri bawaan makanan. Tiram mentah terkadang terkontaminasi oleh listeria atau Vibrio. Bakteri ini dapat menyebabkan penyakit listeriosis dan vibriosis, yang dapat membuat anda sakit parah dan berpotensi menyebabkan masalah kesehatan untuk bayi anda, keguguran atau kematian janin.
Bagaimana dengan tiram matang?
Ikan dan kerang yang matang sempurna, termasuk tiram, aman untuk dimakan selama hamil. Memasak ikan dapat membunuh bakteri dan virus berbahaya yang dapat membahayakan anda dan bayi anda selama kehamilan. Baik Centers for Disease Control (CDC) maupun FDA merekomendasikan ibu hamil hanya mengonsumsi ikan dan kerang yang dimasak hingga suhu 145oF.
Tiram juga termasuk dalam daftar hidangan laut rendah merkuri “Pilihan Terbaik” versi FDA, Bersama makanan pokok seperti salmon dan pollock.
Manfaat tiram pada kehamilan
Semua jenis hidangan laut bermanfaat untuk kesehatan anda dan perkembangan bayi anda, terutama perkembangan otak. Itu mengapa FDA dan ACOG merekomendasikan mengonsumsi 8 hingga 12 ons (atau 2 hingga 3 porsi) dari hidangan laut rendah merkuri seperti tiram setiap minggu selama kehamilan.
Dalam satu porsi tiram matang seberat 3,5 ons, anda mendapatkan 7 gram protein (mengandung kesembilan asam amino esensial), 3 gram lemak, dan banyak nutrisi penting untuk kehamilan, termasuk:
· Vitamin B12: Satu porsi tiram matang memiliki lebih dari 6 kali lipat angka kecukupan gizi (AKG) dari vitamin B12 selama kehamilan. Vitamin ini penting untuk perkembangan otak dan sistem saraf pusat.
· Zinc: Lebih dari 7 kali lipat AKG anda. Zinc mendukung perkembangan dan pertumbuhan yang sehat pada bayi anda.
· DHA dan asam lemak omega 3: Kurang lebih 3 kali lipat dari AKG anda. Asam lemak omega-3 ini penting untuk perkembangan mata dan otak bahkan mungkin dapat menurunkan risiko kelahiran prematur.
· Kolin: Sekitar 1-3 kali lipat dari AKG anda. Nutrisi ini mendukung perkembangan otak bayi anda.
· Zat Besi: Sekitar 1-3 kali lipat dari AKG anda. Zat besi penting untuk pembentukan hemoglobin, protein dalam sel darah merah dapat membawa oksigen menuju sel lainnya.
Bagaimana cara mengolah tiram dengan aman di rumah?
Saat anda membeli tiram, periksa label dengan nomor sertifikasi (yang berarti tiram dibesarkan dan diproses mengikuti peraturan keamanan nasional).
Sebelum anda mulai memasak, sortir tiram dan buang tiram dengan cangkang yang retak atau rusak. Lalu periksa apakah tiram masih hidup dengan mengetuk cangkang. Tiram hidup akan menutup cangkangnya, jika tiram tidak menutup maka buang tiram tersebut.
Setelah anda memilih tiram yang akan anda masak, berikut ini bagaimana cara mengolahnya dengan aman di rumah:
· Tiram dalam cangkang: Rebus tiram hingga cangkangnya terbuka, kemudian lanjutkan memasak 3 sampai 5 menit lagi. Anda juga dapat mengukus tiram selama 4 hingga 9 menit (mulai dihitung sejak air sudah mengepul). Tiram yang tidak membuka, tidak aman untuk dimakan.
· Tiram yang dikupas: Terdapat banyak cara untuk mengolah tiram yang dikeluarkan dari cangkang:
o Rebus selama minimal 3 menit
o Goreng dalam minyak selama 3 menit pada suhu 365oF
o Panggang selama 3 menit pada jarak 3 inch dari sumber panas.
o Panggang selama 10 menit pada suhu 450oF
Setelah dimasak, daging tiram akan tampak putih susu dan padat.
"Please hit the ❤️ button if you enjoyed this post! Your
support means the world to me. 🙏🤩"